Sabtu, 11 Agustus 2012

PEMBUATAN TEPUNG CASSAVA

Tepung cassava merupakan produk lanjutan dari bahan ubi kayu (singkong) yang berbentuk tepung berwarna putih bersih. Tepung cassava dapat digunakan sebagai substitusi /mengurangi penggunaan tepung terigu karena mempunyai nilai ekonomi yang cukup tinggi disbanding produk asalnya. Tepung cassava dapat diolah menjadi berbagai produk olahan misalnya mie ubi kayu, tiwul instan, aneka macam kue ubi kayu serta dapat disimpan dalam jangka waktu yang cukup lama asalkan dapat mempertahankan kandungan air dalam produk konstan ≤ 14 % Berbeda dengan tapioca yang merupakan pati dari singkong, tepung cassava adalah hasil penepungan semua komponen yang ada pada singkong (bukan hanya pati)

 Kandungan gizi ubi kayu (per 100 gram bahan) ;
KOMPONENKADAR
Kalori 146,00 kal
Air 62,50 gr
Phosphor 40,00 mg
Karbohidrat 34,00 gr
Kalsium 33,00 mg
Vitamin C 30,00 mg
Protein 1,20 gr
Besi 0,70 mg
Lemak 0,30 gr
Vitamin B1 0,06 mg
Berat dapat dimakan 75,00
Sumber : BBPP Ketindan Lawang 2010

 Bahan dan Alat
Bahan :
1. Singkong
2. Natrium meta bisulfit

 Alat :
1. Penyawut
2. Baskom besar
3. Tampah
4. Kain saring

 CARA MEMBUAT
 Proses pembuatan tepung cassava sangatlah mudah dan murah, adapun prosesnya sebagai berikut :
 - Ubi kayu/singkong dikupas,dicuci sampai bersih kemudian dilakukan penyawutan
 - Penyawutan dapat dilakukan secara manual maupun secara mekanis dengan mesin penyawut,  kemudian dibungkus dengan kain saring dan dilakukan pengepresan atau dilakukan dengan membebani alat pemberat misalnya batu atau kayu. Hal ini untuk mempermudah dan mempercepat pengeringan cassava.
- Bila ingin memperoleh tepung cassava yang berkualitas baik dengan tingkat keputihan yang tinggi hasil penyawutan dapat direndam dengan larutan Natrium meta bisulfit 0,1 % selama 30 menit, kemudian diangkat dan dilakukan pengepresan seperti di atas.
 Perlu diketahui air hasil pengepresan jangan dibuang karena mengandung pati dan dapat diambil patinya untuk dikembalikan atau dicampur dengan simplisia cassava.

 Singkong  
 Pengupasan
                                              Air             Pencucian 
 
Penyawutan 
             Natrium beta bisulfit 0,1 %     Perendaman
 (30 mnt) 

Pengepresan 
 

 Penjemuran 

Tepung cassava



Itulah cara pembuatan tepung cassava, semoga dapat berguna untuk para pengunjung.

13 komentar:

  1. Mas saya lagi cari pabrik atau distributor tepung gaplek atau tepung casava.. Mohon bantuan informasinya yang daerah pasuruan.
    Email salehsarifudin@gmail.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Maaf mas, untuk daerah Pasuruan belum ada pabriknya.

      Hapus
  2. Singkong di indonesis melimpah hasilnya, tapi hasil olahan tepungnya belum banyak di produk dan dipsarkan ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih atas kunjungannya
      Sebenarnya setiap tahun pemerintah mengadakan pelatihan-pelatihan pengolahan pangan berbahan lokal seperti singkong ini. Dalam berbagai kesempatan acara, penganan dari singkong masih dapat dihidangkan dan dipasarkan baik dalam bentuk kue basah atau kue kering (kue prol singkong,spekkoek singkong, singkong selai nanas dan lainnya.) Namun menurut saya yang susah adalah merubah imej/anggapan bahwa panganan dari singkong itu adalah panganan ndeso.. Semoga perlahan-lahan semakin banyak inovasi panganan yang berasal dari bahan lokal ini.

      Hapus
  3. mohon bantuannya bila kami ingin membuat pabrik pengolahan tepung cassava, berapa biaya investasi yg diperlukan sampai bisa produksi. terimakasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih atas kunjungannya
      Mohon maaf mengenai biaya investasi pembangunan pabrik pengolahan tepung cassava saya tidak bisa menjawabnya, tidak lain karena keterbatasan pengetahuan saya dibidang itu. Sekali lagi mohon maaf ya...

      Hapus
  4. Mohon info spek mesin tepung cassava skala home industri

    BalasHapus
  5. mbk.. saya produksi tepung casava, bs kerja sama...??? call 081232910109

    BalasHapus
  6. produksi tepung casava.. minat hub 081232910109,Ponorogo

    BalasHapus
  7. selamat siang..mohon bantuanya klo mau beli starter bimo cf untuk fermentasi singkong di mana ya? terus bedanya starter bimo cf dengan Natrium beta bisulfit apa? trims

    BalasHapus
  8. Mohon maaf mas.mau nanya. Singkong kan berbagai jenis.! Nah apakah kandungan gizi dalam artikel ini di ambil dr jenis singkong tertentu. Atau kandungan gizi umum nya singkong?

    BalasHapus
  9. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus