Teknik untuk memunculkan buah durian di luar musim perlu
menggunakan beberapa bahan aktif zat pengatur tumbuhan (ZPT). Zat tersebut
berperan aktif untuk mengubah alur
pertumbuhan pada sel tanaman dengan cara menghambat pada waktu fase pertumbuhan
vegetatif agar dapat merubah secepatnya muncul fase generatif (cepat berbunga
dan berbuah). Bahan aktif ZPT yang dapat
dibeli dan dipergunakan untuk membuahkan durian di luar musim diantaranya
adalah kimia pertanian seperti NAA, Auksin dan Paklobutrazol. ZPT tersebut bisa
dibeli di toko pertanian/ toko kimia, di Toko Trubus juga ada.
Cara Kerja Dari ZPT kimia pertanian
Natrium NAA ato Naphthyl
Acetic Acid/Asam Naftali Asetat, adalah jenis ZPT yang punya kegunaan
mendorong pembungaan serempak pada tanaman. Dengan konsentrasi 5-10 ppm (dibaca
petunjuk penggunaan pada label kemasan) dengan cara disemprotkan pada
pangkal/cabang batang yang telah diperiksa akan kemunculan bunga dan ke seluruh
bagian bawah daun terutama tepat pada stomata daun. Sebaiknya penyemprotan
dilakukan pada waktu pagi hari (jam 06.00-10.00).
Auksin
Auksin
secara khusus jarang diperdagangkan dengan merk dagang tertentu, karena
harganya per miligramnya yang sangat mahal. Tergolong dalam bahan
laboratorium yang bisa didapatkan di
toko bahan kimia. Auksin digunakan dalam dosis kecil, part per million (ppm), berfungsi untuk merangsang perpanjangan sel
, pembentukan bunga dan buah, pertumbuhan akar pada stek batang, memperpanjang
titik tumbuh serta mencegah gugur daun dan buah. Sebenarnya jika kita mau, kita
bisa membuat sendiri ZPT auksin ini dari bahan-bahan disekitar kita, antara
lain kecambah/tauge, pucuk tanaman, tunas, kuncup bunga dan keong mas.
Paklobutrazol
Paklobutrazol
di pasaran memiliki nama dagang antara lain
Patrol, Cultar, Goldstar. ZPT ini berfungsi menghentikan fase vegetatif
dan memacu fase generatif. Penggunaan
secara berlebihan dapat mengakibatkan batang dan dahan getas, daun mengeriting
dan pertumbuhan vegetatif dapat terhenti
(stagnan) hingga kurun waktu 3 tahun. Terbukti efektif dipergunakan pada tanaman keras seperti
mangga, apel, jambu air, jeruk dan durian.
Pada
dasarnya penggunaan ZPT ini dilakukan pada saat tanaman dibuahkan di luar musim
dengan memastikan kondisi tidak akan kekurangan nutrisi yang dibutuhkan.
Selamat
mencoba…
Tidak ada komentar:
Posting Komentar